Kamis, 24 November 2016

F1 Abu Dhabi 2016: Target Pribadi Hamilton Jauhi Rosberg

http://ift.tt/2fqMrqR - http://ift.tt/2gFDHQU

lewis-hamilton-mercedes-f1-abu-dhabi-2016-1

YAS MARINA (DP) – Menghadapi balapan F1 Abu Dhabi 2016 yang juga menjadi penentuan gelar juara dunia, Lewis Hamilton mengaku ingin berada di depan dan melesat sejauh mungkin dari kejaran Nico Rosberg.

Untuk mengejar jarak 12 poin untuk merebut puncak klasemen dari Rosberg, Hamilton tidak ingin mencoba menahan pebalap lain untuk menghalangi Rosberg mendekatinya saat balapan.

“Taktik untuk balapan akan ada di hari Minggu tapi jika saya di depan saya ingin di depan sejauh mungkin. Kalau kamu bisa dapat memimpin jauh dari lawan, itu pukulan telak yang bisa diberikan,” kata Hamilton.

Namun, untuk bisa melakukan itu, Hamilton menganggap tidak akan mudah di Abu Dhabi mengingat Sirkuit Yas Marina memiliki dua lintasan lurus panjang yang juga merupakan zona DRS. Sehingga akan cukup sulit untuk menciptakan jarak dari pebalap lain.

“Di sini, secara teori, mungkin masuk akal tapi praktiknya tidak karena ada dua zona DRS yang panjang di sini dan tidak akan mudah atau cerdas kalau saya melakukannya,” lanjutnya.

“Nico secara umum kuat di sini dengan pole position di dua tahun terakhir dan ini juga menjadi sirkuit yang menunjukkan kekuatan saya tapi sayang tidak meraih hasil bagus, jadi itu target pribadi saya.”

Tahun lalu, Rosberg secara dominan berhasil menangi balapan di Abu Dhabi, di mana Hamilton dan Kimi Raikkonen finis di belakangnya. [dp/Whr]


EmoticonEmoticon